--> Skip to main content

Nasi goreng cumi hitam pedas

Nasi Goreng dikenal sebagai masakan nasional Indonesia. Dari sekian banyak hidangan dalam khazanah masakan Indonesia, hanya sedikit yang dapat diaggap sebagai makanan nasional sejati. Nasi goreng ini adalah makanan yang tidak mengenal batasan kelas. Nasi goreng dapat dinikmati secara sederhana diwarung tepi jalan, grobag penjaja keliling, restoran hingga di meja prasmanan dalam sebuah pesta.

Pada tahun 2011, sebuah polling internet yang dadakan oleh CNN internasional dan di ikuti oleh 35.000 orang menempatkan Nasi Goreng pada peringkat kedua dari 50 daftar makanan setelah Rendang.

Nasi Goreng adalah sebuah makan yang digoreng dan diaduk-aduk dalam minyak atau margarin, biasanya ditambah kecap manis, bawang merah, bawang putih, asam jawa lada dan bumbu-bumbu lain seperti telur, ayam dan kerupuk. Ada pula nasi goreng jenis lain yang di buat bersama cumi yang juga populer di seluruh Indonesia.

Nasi goreng cumi pedas adalah nasi goreng yang di dalamnya terdapat tambahan cumi, kalu biasanya kita menambahkan telur saja di sini kita menambahkan cumi. Adapun bahan yang kita butuhkan  dan cara memasak nasigoreng cumi peda adalah sebagai berikut:

Bahan
  • 2 porsi standar nasi putih (dinginkan nasi terlebi dahulu)
  • 6 buah cumi (iris badanya kepala biarkan utuh)
  • 1 butir telur ayam
  • 10 cabai rawit (iris-iris)
  • Daun bawang (secukupnya)
  • 1 sendok teh kecap manis
  • Raja rasa (secukupnya) kalau disini saya pakai 1/4 sendok
  • 2 sendok makan saus tiram
  • Bumbu halus :
    5 siung bawang merah
    10 siung bawang purih
    1 sendok teh garam
    1/2 sendok teh merica
    1 buah kemiri yang sudah di sangrai
Langakah atau Cara Memasak
  1. Bersihkan cumi dari plastik di badanya dengan cara pisahkan kepala dari badan lalu potong atau iris bagian badan, kepala, dibiarkan utuh agar tinta masih keluar ketika dimasak. Tips: agar cumi tidak amis cuci dengan jeruk limau
  2. Angkat nasi lalu dinginkan (jangan sampai kering ya, cukup sampai disentuh tidak panas saja) lalu haluskan bumbu halus.
  3. Tumis bumbu hingga wangi, masukan telur dan aduk hingga telur matang lalu masukan cumi dan aduk selama 1 menit (jangan lama-lama agar cumi tidak alot).
  4. Masukan nasi dan aduk sampai tinta cumi bercampur dengan nasi, lalu seasoning, masukan garam, kecap manis, saus tiram dan minyak wijen (cek rasa).
  5. Terakhir masukan irisan cabai rawit dan dan daun bawang yang sudah kita potong-potong. Nasi goreng siap dihidangkan.
Selamat mencoba memasak nasi goreng cumi pedas para mama-mama muda. Jangan lupa share ke teman-teman arisan ya moms.
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.
Buka Komentar